Ditanya Isu Reshuffle oleh Politisi PKB dan Demokrat, Jokowi Tertawa

JAKARTA,
- Ketua MPR Bambang Soesatyo mengungkapkan isi pembicaraan para pimpinan MPR
yang menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada
Rabu (8/7/2020).
Mereka
menemui Jokowi untuk mengundang ke acara sidang tahunan MPR pada 16 Agustus.
Dalam
pertemuan tersebut, ungkap Bambang, dua Wakil Ketua MPR yakni Jazilul Fawaid
yang merupakan politisi PKB dan Syarief Hasan yang merupakan politisi Demokrat
bertanya soal reshuffle ke Jokowi.
"Presiden
Jokowi hanya terkekeh-kekeh dan tidak menjawab secara langsung tentang isu
reshuffle," kata Bambang dalam keterangan tertulis, Kamis (8/7/2020).
Ia
menambahkan pada intinya Presiden hendak mengingatkan para menterinya agar
bekerja ekstra keras dan cepat dengan mengeluarkan ancaman reshuffle.
Bambang
mengatakan, Presiden selalu memantau kinerja menterinya setiap saat, usai
melontarkan wacana reshuffle saat membuka sidang kabinet paripurna di Istana
Negara, Jakarta, pada 18 Juni.
Bahkan,
lanjut Bambang, Presiden juga memantau kinerja kementerian hingga menghubungi
para direktur jenderal (dirjen) dan sekretaris jenderal (sekjen) kementerian
yang ia pantau.
"Kata
Presiden, beliau setiap hari langsung turun ikut mengawasi. Sekarang ini, tidak
hanya menteri yang ditanya. Tapi dikejar juga sampai ke sekjen dan dirjen
kementerian," ujar Bambang.
"Itu
penjelasan Presiden. Artinya, Presiden tidak ingin ada menteri yang
main-main," kata dia.
Menurut
Bambang, Jokowi tidak menyampaikan langsung secara eksplisit, apakah akan ada
reshuffle atau tidak.
"Silakan
tafsirkan sendiri pandangan Presiden tersebut," ujar dia.
Wacana
reshuffle sebelumnya dilontarkan Jokowi saat membuka sidang kabinet paripurna
pada 18 Juni.
Jokowi
kesal dengan para menterinya karena bekerja kurang optimal di masa krisis. Ia
pun mengancam tak segan mengambil langkah reshuffle agar kabinetnya bekerja
optimal.
Sumber
: KOMPAS.com
0 Response to "Ditanya Isu Reshuffle oleh Politisi PKB dan Demokrat, Jokowi Tertawa"
Post a Comment