Jokowi: Saya Lihat Pangudi Luhur Bukan Asal Sandiaga Uno, tapi...

Capres Joko Widodo (Jokowi) mendapat dukungan
dari alumni Pangudi Luhur (PL), yang notabene almamater cawapres nomor urut 02
Sandiaga Uno. Jokowi melihat PL tidak hanya Sandiaga seorang.
"Kalau saya melihat bukan, apa, Pangudi
Luhur ini asal Sandiaga Uno, tetapi yang saya lihat adalah semangat dukungan
tadi betul-betul dengan militansi yang luar biasa. Saya melihat itu," ujar
Jokowi kepada wartawan setelah mendapat dukungan dari Alumni PL di Energy
Building SCBD, Jakarta, Rabu (6/2/2019).
"Oleh sebab itu, tadi saya kalikan 848 yang
hadir, tapi begitu masuk kelihatan mereka yang hadir 84.400-an suara semuanya.
Kayak liat konser. He-he-he...," kata Jokowi.
Saat mendapat dukungan dari Alumni PL, Jokowi
dipuji sebagai lelaki sejati. Menurut Jokowi, lelaki sejati yang berani
mengambil risiko.
"Lelaki sejati itu yang berani mengambil
risiko, berani mengambil risiko, jangan yang lain-lain," ujar Jokowi.
Dukungan yang diberikan dari kalangan akademisi
tidak hanya kali ini. Jokowi juga mendapat dukungan dari beberapa alumni SMA di
Jakarta hingga perguruan tinggi.
"Ya semuanya menurut saya sama. Semuanya
memberikan motivasi ke yang lain untuk juga melakukan hal yang sama," ucap
Jokowi memaknai dukungan tersebut. [detik.com/infopresiden.com]
0 Response to "Jokowi: Saya Lihat Pangudi Luhur Bukan Asal Sandiaga Uno, tapi..."
Post a Comment