Beda Gaya Jokowi dan Prabowo Kampanye di Akhir Pekan

Musim
kampanye Pilpres 2019 ini tak melulu soal adu gagasan, program, dan ide saja
yang menarik disimak dari dua pasang capres-cawapres. Ternyata soal gaya, baik
berpakaian ataupun alat transportasi yang mereka gunakan untuk bertemu relawan
patut diperhatikan juga.
Misalnya
saja, capres nomor urut 01, Joko Widodo yang menonjolkan sisi milenialnya
dengan mengendarai sepeda motor custom Kawasaki W175 berwarna hijau beraliran
tracker saat blusukan ke pasar tradisional di Pasar Anyar, Kota Tangerang,
Banten, Minggu (4/11). Jokowi mulai mengendarai sepeda motor dari sekitar Jalan
M.H. Thamrin, Tangerang.
Di
sepanjang jalan, tak sedikit masyarakat yang antusias menyapa, Jokowi pun
membalas sapaan mereka dengan melambaikan tangan dan senyum. Saat mengendarai
sepeda motor, Jokowi terlihat mengenakan helm, sarung tangan, jaket warna
merah, celana jeans dan sneakers.


Tak
cuma saat blusukan ke Tangerang saja Jokowi bergaya milenial. Saat hadir di
acara rapat kerja nasional (Rakernas) Tim Kampanye Nasional (TKN), Jokowi juga
bergaya milenial dengan memakai kaos warna cokelat dengan gambar angka 01 yang
merujuk pada nomor urut Jokowi di Pilpres.
Selain
itu, Jokowi juga mengenakan celana jeans dan sneakers. Bahkan, peserta Rakernas
rata-rata juga mengenakan kemeja atau kaos dipadu dengan celana jeans dan
snekaers.
Kesan
formal dengan stelan jas, dasi, kemeja lengan panjang serta sepatu pantofel
tidak terlihat pada capres nomor urut 01 dan relawannya ini. Lantas bagaimana
dengan capres nomor urut 02, Prabowo Subianto?
Prabowo
saat mengunjungi makam Mbak Priok di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta,
datang dengan baju dan celana safari warna cokelat. Prabowo juga terlihat
mengenakan peci dan kacamata hitam.
Kalau
Jokowi naik motor saat blusukan di Kota Tangerang, Prabowo memilih menggunakan
kendaraan roda empat. Seperti ketika menyambangi makam Sunan Ampel di daerah
Ampel-Surabaya, Jawa Timur.


Saat
Prabowo menyambangi Pondok Pesantren Gontor di Jawa Timur, gaya berpakaian
mantan Danjen Kopassus ini sedikit berbeda. Bajunya tetap safari berwarna
cokelat namun dipadukan dengan celana jeans warna biru.
Tapi
saat Prabowo bertemu puluhan influencer milenial di Kertanegara, Selasa (23/10)
lalu, penampilannya lebih berubah lagi. Ada tambahan jaket jeans yang melekat
di tubuhnya.


"Dahnillah
(yang menyuruh pakai jaket jeans) salah satunya, Dahnil bawa produksi UKM, Pak
Prabowo itu ada di depan saya. Terus 'Nil nil, gue udah 67 (tahun), mau
dipakein baju apa kelihatannya tetap tua," ujar cawapres Prabowo, Sandiaga
di Jalan Pulombangkeng, Jakarta Selatan, Sabtu (27/10).
"Beliau
mencoba tetap meyakinkan dan bilang 'gimana San?', 'iyalah Pak bagus
sekali-kali dan mendukung UKM. Pak Prabowo bilang yaudah kita pakai,"
jelas Sandi.
Perubahan
gaya Prabowo, menurut Sandi sebagai salah satu upaya untuk merubah pemikiran
masyarakat tentang sosok Prabowo. Sandi menilai Prabowo berusaha beradaptasi
dengan perkembangan zaman.
Sumber
: kumparan.com
Benar itu kata bupati Boyolali gak usah menjelek jelekan tetapi gak usah dipilih
ReplyDelete