Ratna Berbohong, Tagar ‘KoalisiPraBOHONG‘ Jadi Trending Topic
JAKARTA,
- Setelah Ratna Sarumpaet mengaku berbohong soal cerita penganiayaan yang ia
alami dan kubu capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno membuat pernyataan
meminta maaf karena ikut terseret dalam drama hoaks itu, kecaman publik pun
mengalir di media sosial.
Kecaman
publik disampaikan lewat tagar soal Ratna dan kubu Prabowo-Sandi menjadi
trending topic sejak kemarin, setelah Ratna menggelar konferensi pers dan
mengaku berbohong, pada Rabu (3/10/2018).
Salah
satu tagar yang masih menjadi trending nomor satu di Twitter hingga Kamis
(4/10/2018) pagi, yakni #KoalisiPraBOHONG.
Dengan
menyertakan #KoalisiPraBOHONG, publik melontarkan kritik dan kecaman kepada
kubu Prabowo-Sandi, karena sebelum kebohongan itu terkuak, mereka begitu
lantang menggaungkan kabar penganiyaan yang dialami salah satu anggota Badan
Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi itu.
"calon
pemimpin yang mudah tertipu hoax adalah pemimpin yang gak layak, apalagi
langsung cuci tangan, terus bukan sekali saja ketipunya, dulu aja kan ketipu quick count abal-abal
sampe sujud segala...#KoalisiPraBOHONG," cuit akun Twitter @negativisme.
"Gimana
coba perasaan kalian, klo Ibu kalian disalah2in, disuru tanggung jawab
sendirian, sementara kemarin semua ngelus2, skrang njorokin ke jurang
sendirian. Kasian. Gamau kan Ibu kita digituin. Gitu kan narasi mrk kemarin.
Seret Rachel, Hanum, Fadli, Ferdinan #KoalisiPraBOHONG," kata
@Irenecutemom.
"Ngolah
isu, Ketahuan Bohong, Ketahuan kebenaranya,
Klarifikasi.
Pembohong2 macam gini akan begitu terus polanya. Jangan pilih di Pemilu, jangan
biarkan capres dari para pembohong memimpin Indonesia.#KoalisiPraBOHONG,"
kicau @Kaskado_Manado.
Tak
ketinggalan, para politisi politisi pendukung capres-cawapres Joko Widodo
(Jokowi)-Ma'ruf Amin ikut mengecam kubu Prabowo-Sandi.
Salah
satu politisi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohamad Guntur Romli.
"#KoalisiPraBOHONG
sedang meyakinkan publik bahwa mereka korban kebohongan, padahal satu hari
sebelumnya dengan kekuatan penuh mereka membombardir opini publik untuk meyakinkan
kebohongan itu. Maaf ya... Publik tidak sedung* & setol*l kalian,"
cuit @GunRomli.
"Kebohongan
massal itu bukan bikinan Ratna sendirian, niat dia awalnya berbohong ke anaknya
unt menutupi sebab sbnarnya lebam di bawahnya, tp #KoalisiPraBOHONG berniat kebohongan
itu dipake unt nyerang pemerintah. Dari niat ini sdah beda!" tegasnya
Sumber
: netralnews.com
0 Response to "Ratna Berbohong, Tagar ‘KoalisiPraBOHONG‘ Jadi Trending Topic"
Post a Comment