Ambil Uang di ATM, Warga Temukan Pecahan Rp50.000 Berstempel Prabowo

TANGERANG,
Berita Pojok - Warga Tangerang, Banten, dihebohkan dengan uang pecahan Rp50.000
dari dalam mesin ATM yang memiliki stempel bertuliskan Prabowo Satria Piningit.
Peristiwa
yang sempat menimbulkan tanda tanya warga ini, dialami Adrian Hartanto Ardi
(27), saat mengambil uang tunai pecahan Rp50.000 di mesin ATM sebuah mini
market, di kawasan Modern Land.
"Saya
kaget pas ngambil uang di ATM, di uangnya ada stempel bertuliskan Prabowo
Satria Piningit Heru Cakra Ratu Adil warna biru," katanya, di Tangerang,
Senin 3 Septermber 2018.
Dia
menambahkan, uang tersebut lalu difotonya dan disebarluaskan melalui jejaring
sosial, pada Minggu malam. Uang berstempel ini langsung tersebar melalui pesan
berantai pada layanan WhatsApp (WA) dan viral.
"Saya
ambil uang Rp300.000 pecahan Rp50.000. Hanya beberapa lembar saja yang ada
stempel Prabowo nya. Uang asli. Saat saya belanjakan juga laku, tak
masalah," jelasnya.
Sementara
itu, Ketua Gerindra DPC Kota Tangerang Pontjo Prayogo mengatakan, pihaknya baru
tahu ada kejadian itu. Namun, dirinya tidak menganggap serius adanya temuan
tersebut, karena dianggapnya lelucon saja.
"Saya
baru tahu. Mungkin orang iseng, ini kan tahun politik. Kalau segepok saya
enggak tahu. Duit di ATM itu kan enggak semuanya baru. Tapi apakah semua uang
dalam ATM itu bercap stempel?" Katanya.
Kalau
uang itu ditemukan dalam jumlah yang banyak, menurutnya polisi harus mencari
tahu sumber uang itu. Dia berharap, temuan uang berstempel Prabowo ini tidak
dipolitisir untuk komoditas Pilpres 2019.
Sumber
: sindonews.com
0 Response to "Ambil Uang di ATM, Warga Temukan Pecahan Rp50.000 Berstempel Prabowo"
Post a Comment