Abu Janda Sindir Rumah DP 0 Rupiah Terlalu Kecil, Kasih Singkatan RS14

Permadi
Arya alias Abu Janda lagi-lagi melontarkan sindiran di media sosial. Kali ini
yang menjadi sasaran adalah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan soal program
hunian rumah Dp Rp 0. Ia bahkan memberikan nama khusus untuk rumah di Klapa
Village, Jakarta Timur itu.
Menurutnya
terdapat keluhan dari warga Jakarta yang mengatakan rumah tersebut terlalu
kecil karena hanya memiliki luas 1,8 meter. Ia menyebut hunian ini lebih kecil
dari Rumah Sangat Sederhana (RSS).
"Maaf
pak @aniesbaswedan, ada keluhan Hunian DP 0 persen kamar terlalu kecil, masa
cuma 1,8 meter pak? lebih kecil dari RSS ini mah pak," cuit Abu Janda
melalui akun twitternya @permadiaktivis, Senin (2/9/2019).
maaf pak @aniesbaswedan, ada keluhan Hunian DP 0% kamar terlalu kecil, masak cuma 1,8 meter pak? lebih kecil dari RSS ini mah pak.. kalo begini namanya "RS14"— Permadi Arya (@permadiaktivis) 2 September 2019
RS14 = Rumah Sangat Sangat Sederhana Sehingga Senggama Sambil Selonjoran Serasa Sulit Sementara Setiap Saat Selalu Setor pic.twitter.com/l2Tpa6jHN2
Pembangunan
tahap pertama program Samawa itu telah diselesaikan Anies dan diadakan serah
terima kunci pada Sabtu (3/9/2019). Namun melihat kondisinya setelah
diresmikan, Abu Janda menyebut rumah tersebut dengan nama RS14
"Kalau
begini namanya "RS14" RS14 = Rumah Sangat Sangat Sederhana Sehingga
Senggama Sambil Selonjoran Serasa Sulit Sementara Setiap Saat Selalu
Setor," kata Abu Janda.
Diketahui,
setelah pendaftaran rumah DP 0 ini dinyatakan berakhir pada November lalu,
ribuan orang mengikuti rangkaian tes dan uji syarat agar bisa memiliki hunian
ini.
Pada
seleksi tahap terakhir, 220 orang resmi dinyatakan lolos sebagai kriteria
pemilik rumah. Jika sesuai syarat, para pemilik ini memiliki kisaran
penghasilan Rp 4 - 8 juta.
Terdapat
tiga tipe rumah di komplek Klapa Village itu. Yakni, tipe studio 21, satu kamar
tipe 24, dan dua kamar tipe 36.
Harga
tiap unit mulai dari Rp 184 juta hingga Rp 310. Para warga yang sudah lolos
sesuai syarat ini melakukan kredit yang sudah diajukan ke Bank DKI. [Suara.com]
0 Response to "Abu Janda Sindir Rumah DP 0 Rupiah Terlalu Kecil, Kasih Singkatan RS14"
Post a Comment