Novel FPI Khawatir Poligami Dilarang Jika Grace Natalie jadi Menteri

JAKARTA
- Nama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie muncul
sebagai salah satu calon menteri di kabinet pemerintahan Joko Widodo mendatang.
Anggota
DPP Front Pembela Islam (FPI) Novel Bamukmin menyebut bila Grace tidak akan pas
dengan keberagaman agama dan budaya di Indonesia. Pasalnya, Grace dianggap
sebagai salah satu pihak yang punya sikap Islamfobia.
“Dia
tidak cocok, sehingga bisa dan lagi-lagi membuat kegaduhan. Pastinya kami tidak
akan tinggal diam,” kata Novel saat dikonfirmasi JPNN.com, Rabu (1/5).
Novel
menambahkan, salah satu kekhawatiran umat Islam terhadap masuknya nama Grace
sebagai calon Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak adalah munculnya larangan
poligami.
Grace
selama ini telah terang-terangan menolak poligami karena tidak mencerminkan
toleransi.
“Iya
(khawatir poligami dilarang), salah satunya kalau Grace menjadi Menteri
Pemberdayaan Perempuan,” tandas Novel. [jpnn.com]
0 Response to "Novel FPI Khawatir Poligami Dilarang Jika Grace Natalie jadi Menteri"
Post a Comment