.ignielMiddleAds {display:block; margin:10px 0px; padding:0px;}

Jokowi Diklaim Mulai Geser Basis Prabowo di Jawa Barat


Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1, Joko Widodo dan Maruf Amin memberikan penjelasan saat debat pilpres pertama di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (17/1/2019). Tema debat pilpres pertama yaitu mengangkat isu Hukum, HAM, Korupsi, dan Terorisme.
JAKARTA, - Sekjen Partai Golkar Sekjen Golkar sekaligus Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Lodewijk Freidrich Paulus, menyatakan saat ini capres dan cawapresnya sudah unggul di Jawa Barat.
Ia pun membenarkan pernyataan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar terkait elektabilitas Jokowi-Ma'ruf yang telah mencapai 51 persen.

"Iya, benar itu," kata Lodewijk saat ditemui di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Kamis (14/2/2019).
Hal itu, tutur Lodewijk, senada dengan hasil survei nasional sejumlah lembaga yang menyatakan elektabilitas Jokowi berkisar di angka 54 persen.
Ia menambahkan saat ini pemilih yang belum menentukan pilihan (undecided voter) berkisar di angka 20 persen. Lodewijk menyatakan dengan mengoptimalkan mesin partai pendukung maka suara para pemilih yang belum menentukan pilihan bisa diraih.
Lodewijk melanjutkan pada Pilpres 2014 Jokowi kalah telak dari Prabowo di Jawa Barat, yakni sekitar 4 juta suara. Namun, saat ini keadaan sudah berbalik.
"Kami sudah di atas. Jabar, Pak Jokowi waktu 2014 kalah telak, 4 juta lebih kami kalah di sana. Ingat 2014 lalu Golkar belum di pihak Jokowi. Sekarang kuat di sana, solid dan memperjuangkan Pak Jokowi," lanjut Lodewijk.
Sebelumnya anggota Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengklaim elektabilitas Jokowi-Ma'ruf di Jawa Barat sudah mengungguli pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno per hari ini atau Kamis (14/2/2019).
Namun demikian, selisih keunggulan pasangan nomor urut 01 itu relatif ketat.
"02 dan 01 bersaing ketat dan Alhamdulillah per hari ini unggul, unggul 51 persen," kata Cak Imin melalui keterangan tertulis, Kamis.
Cak Imin menyampaikannya dalam acara Hari Lahir ke-93 Nahdlatul Ulama di Lapangan Prawitasari, Cianjur. Dia kemudian mengklaim bahwa hampir semua warga NU mendukung Jokowi-Ma'ruf.
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga menginstruksikan para kader dan relawan PKB untuk terus mengampanyekan Jokowi-Ma'ruf. Mereka diminta bergerak secara door to door.
"Kita gerakan semua untuk kemenangan 01," kata dia. [Kompas.com]

0 Response to "Jokowi Diklaim Mulai Geser Basis Prabowo di Jawa Barat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel