Sisir Massa, Ratusan Pasukan Antihuru-hara Turun ke Jalan Tol
Jakarta - Ratusan anggota Pasukan Antihuru-hara (PHH) keluar dari Markas Metro Jaya sekitar pukul 19.30 WIB. Pasukan bergerak menuju ke arah Slipi untuk menyisir massa yang masih bertahan di beberapa titik.
Polisi terbagi menjadi tiga. Dua tim bergerak di Tol Dalam Kota KM 8 ke arah Slipi dan Cawang.
Tim lainnya bergerak jalan kaki di Jalan Gatot Subroto. Di belakang polisi ada ratusan anggota TNI.
Selain itu, Polda Metro Jaya juga menyiagakan baracuda dan water canon di depan markas.
Sementara arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto mengalami kemacetan. Kendaraan yang hendak menuju ke Slipi, tertahan di depan markas Polda Metro Jaya.
Kendaraan dari arah Gatot Subroto ke kiri ke Jalan Sudirman juga tersendat. Kemacetan juga tampak di ruas Jalan Semanggi yang mengarah ke Bundaran HI.
Sementara arus lalu lintas yang mengarah ke Slipi ditutup mulai dari Simpang Semanggi. Hanya kendaraan yang mau belok kiri ke Jalan Sudirman dan yang mau naik ke Simpang Susun Semanggi mengarah ke HI masih dibuka.
Untuk diketahui, massa pendemo sudah tidak lagi berada di depan DPR. Mereka menyebar ke Jalan Asia Afrika, Jalan Gatot Subroto arah Cawang, ke Simpang Slipi dan beberapa titik lain setelah dipukul mundur oleh polisi. (Detik.com)
0 Response to "Sisir Massa, Ratusan Pasukan Antihuru-hara Turun ke Jalan Tol"
Post a Comment