Aburizal Bakrie Ingatkan Kader Golkar: Menangkan Jokowi dan Rebut Banyak Kursi di DPR

Ketua
Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie bertemu kader Partai Golkar
se-Manggarai Raya, Kamis (21/3). Dia mengingatkan kader Partai Golkar, ada dua
tugas utama yang harus dilakukan pada pemilu 2019.
Pertama,
mengantarkan Capres nomor urut 01, Jokowi agar terpilih untuk kedua kalinya
sebagai Presiden Republik Indonesia. Kedua yang tak kalah pentingnya adalah
mendudukkan sebanyak mungkin anggota legislatif (DPR) pada pemilu legislatif
yang pelaksanaannya bersamaan dengan Pilpres.
"Golkar
mempunyai dua tujuan pemenangan pada pemilu 17 April yang akan datang. Dan
keduanya sama pentingnya dan saling terkait. Pertama memenangkan Pak Jokowi
sebagai Presiden untuk kedua kalinya. Dan kedua merebut sebanyak mungkin kursi
di DPR," kata Aburizal Bakrie.
Selain
itu, pria yang akrab disapa ical ini juga meminta kepada semua pihak bahwa
pemilu bukanlah peperangan, tapi sebuah kontestasi. Karena itu harus
berlangsung meriah dan damai.
"Pemilu
hanya kontestasi. Pemilu tidak menciptakan saling permusuhan. Tapi pemilu harus
berlangsung damai." [merdeka.com]
0 Response to "Aburizal Bakrie Ingatkan Kader Golkar: Menangkan Jokowi dan Rebut Banyak Kursi di DPR"
Post a Comment